Masturbasi bukan suatu aktivitas seksual yang aneh. Bahkan, anak-anak pun melakukan masturbasi tanpa mereka sadari. Dan Masturbasi bukan hanya dilakukan orang yang belum menikah, orang yang sudah menikah pun melakukannya dalam keadaan tertentu.
Kondisinya menjadi sedikit berbeda jika seseorang yang sudah menikah masih masturbasi, muncul pertanyaan mengapa. Ada empat penyebab. Yang pertama, pasangannya sedang tidak ada di tempat. Kedua, hubungan seksual tidak memberikan kepuasan. Ketiga, hanya untuk variasi. Keempat, terikat kepada masturbasi akibat pengalaman sebelumnya.
Keempat penyebab ini mungkin saja dialami suami Anda. Walaupun saat itu Anda ada di rumah, karena Anda sudah tidur, suami masturbasi. Mengenai kemungkinan kedua, suamilah yang tahu pasti apakah merasa cukup puas dengan hubungan seksual yang dia lakukan bersama Anda. Demikian juga kemungkinan ketiga dan keempat. Hanya suami yang tahu pasti apakah dia merasa bergantung atau terikat pada masturbasi akibat pengalaman masa lalunya.
Masturbasi bukan petunjuk seseorang mengalami kelainan seksual. Apa pun kemungkinan penyebab yang dialami suami, selama dia melakukan hubungan seksual dengan Anda.
Untuk memastikan penyebab suami masturbasi, lakukan komunikasi langsung. Melalui komunikasi yang terbuka dan baik, Anda akan mendapat jawaban mengapa dia bermasturbasi. Berdasarkan jawaban itulah, kalian berdua akan mencari jalan keluar.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment