Sebenarnya, ini tak perlu dipersoalkan, karena yang terpenting, kedua belah pihak bisa saling memuaskan. Namun begitu, pada pasangan yang saling mengerti, umumnya lebih suka bila istri yang mencapai orgasme lebih dulu. "Soalnya, kalau pria orgasme duluan, pasangannya akan sulit 'mengejar'. Untuk memulainya harus dari awal lagi dan butuh waktu lama," terang Dr. Ferryal Loetan, S.Ked, dari RS Persahabatan Jakarta.
Lagi pula, sambungnya, pria yang penuh pengertian biasanya sudah tahu teknik-teknik khusus yang bisa menghambat ejakulasi agar istrinya mencapai puncak kenikmatan lebih dulu.
"Dia bisa memperkirakan berapa lama harus menunggu istrinya siap, kapan waktu yang tepat untuk menyemprotkan spermanya, dan berapa kali dia mau memuaskan istrinya," ujar Ferryal. Sayangnya, tak setiap pria memiliki keahlian semacam ini.
Tapi, tak perlu kecil hati bila Anda belum memilikinya. Dengan latihan yang relatif sederhana, Anda juga bisa jadi mahir, kok, dalam mengendalikan diri. Saran Ferryal, cobalah latihan Kegel, yakni latihan yang dapat menguatkan otot-otot sekitar panggul. Caranya, tarik kemudian tahanlah untuk beberapa saat otot-otot di sekitar kemaluan seolah Anda sedang menahan keluarnya air seni. Latihan kontraksi semacam ini sudah jauh-jauh hari diperkenalkan pada wanita untuk melatih kelenturan daerah genitalnya.
Dengan memperkuat otot-otot dasar panggul, baik pria maupun wanita bisa mengatur kekuatan dan kemampuan ototnya untuk "mencengkeram". Pria pun bisa mengatur kapan saat tepat untuk ejakulasi. Namun lewat trial and error melalui pengalaman pribadi masing-masing, para pria bisa juga, kok, menciptakan bentuk-bentuk latihan khusus untuk keperluan tersebut.
Source
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment